WIJANA | Masjid AL-HUDA
2022-05-30 16:27:11Renovasi masjid jamii Al huda
Kegiatan Renovasi Masjid Jamii Al Huda yang dimulai dari Bulan February 2021 sampai sekarang alhamdulillah berjalan lancar. Pembangunan Lantai Satu sudah rampung 90 %. Kini dilanjutkan pembangunan lantai dua, Walaupun saldo masjid setiap saat Rp 0 karena setiap sumbangan yang masuk baik dari infaq kencleng jumat maupun dari masyarakat langsung dibelanjakan kebutuhan barang material. Sehingga masyarakat merasa bangga melihat perkembangan pembangunan renovasi yang terus berkelanjutan
Sampai saat ini bulan Mei 2022, total pembangunan telah menghabiskan dana tunai lebih dari Rp 350.000.000. Sebagian besar merupakan donatur masyarakat sekitar . Ada juga yang melalui rekening masjid atas nama DKM al Huda yang setiap saat dimonitor perkembangannya
Kiniu Panitia Pembangunan sangat berharap ada donatur yang menginfaqkan harta bendanya untuk kelangsungan pembangunan renovasi masjid ini. bagi rekan saudara yang akan memberikan sumbangan maupun infq shodaqohnya bisa langsung menghubungi panitia di hp 087843105416, 085221998896, 081320677060 atau bisa langsung transfer ke Rekening BRI atas nama DKM Al Huda Nomor 0094-01-022431-53-7.
Kami mendoakan semoga segala bantuan rekan saudara sekalian dibalas pahala ganjaran yang sebesar nbesarnya oleh Allah Swt aamiin yaa robbal allamiin
Tentang Penulis
WIJANA | Masjid AL-HUDA
| DUSUN NAGROG RT.04/05 DESA MARGAMEKAR
Masjid Jamii Al Huda telah terdaftar di Kementrian Agama Republik Indonesia dengan nomor ID 01.4.13.11.17.000063 saat ini sedang melaksanakan renovasi besar besaran dan diperluas menjadi dua lantai mengingat semakin banyaknya jamaah .